Inilah Keindahan Wisata Bukit Pamoyanan, Negeri di Atas Awan

Tempat kemah wisata bukit Pamoyanan ini menawarkan pemandangan yang menakjubkan dari atas bukit, bahkan sebelum matahari datang. Tempat ini dikelola khusus untuk masyarakat untuk menikmati liburan bersama pesona indahnya alam dengan cara berkemah.

Lokasi perkemahannya pun banyak pilihan, sehingga Anda bisa memilih lokasi paling cocok sesuai keinginan. Lengkapi perlengkapan kemah agar liburan semakin berharga untuk diabadikan dan dikenang.

Daya Tarik Wisata Bukit Pamoyanan untuk Dikunjungi

wisata bukit Pamoyanan dengan keindahan seperti layaknya negeri di atas awan bisa sebagai pilihan berkemah saat liburan atau melepas penatnya aktivitas harian.

Daya tarik tempat ini membuat berbagai pengunjung betah untuk berlama-lama, mulai dari lokasi, fasilitas, serta berbagai spot berkemah paling menarik untuk dikunjungi bersama keluarga maupun sahabat. Berikut beberapa daya tarik untuk bisa dijadikan tujuan destinasi liburan:

  1. Memiliki Banyak Camping Site

    Tempat wisata bukit Pamoyanan ini memiliki beberapa spot untuk bisa dijadikan camping site yang menarik. Selain itu, memiliki view cantik menawan pandangan dengan alam serta panorama Kabupaten Subang dari atas bukit tersebut.

  2. Fasilitas Lengkap

    Ketika Anda berkunjung ke tempat ini bisa menggunakan fasilitas yang sudah tersedia. Selain itu, bisa menyewa tenda jika tidak membawanya. Terdapat dua jenis lokasi sekaligus untuk menyewa tenda untuk pilihan Anda sehingga bisa menginap dengan nyaman.

  3. Taman dan Jogging Track

    Kemudian di wisata bukit Pamoyanan juga bisa menikmati suasana dan pemandangan alam seperti di negeri awan. Terdapat juga taman yang bisa menjadi tempat bersantai dan jogging track untuk Anda melakukan olahraga.

  4. Pemandangan seperti di Atas Awan

    Hal menarik lainnya saat berkemah disini adalah bisa menikmati pemandangan alam sebelum matahari terbit. Anda bisa melihat kawasan tersebut tertutup kabut sehingga indah untuk dipandang atau diabadikan seperti layaknya berada di negeri atas awan.

  5. Menara Awan

    Pengelola setempat juga sudah menyediakan spot khusus untuk Anda bisa melihat pemandangan indah dengan lebih jelas. Adanya menara awan yang terbuat dari susunan bambu kokoh tersebut sengaja dibuat sebagai sarana bagi para pengunjung di wisata bukit Pamoyanan.

Perjalanan Menuju Lokasi Wisata Bukit Pamoyanan

Tempat wisata ini terletak di Desa Kawungluwuk, Tanjungsiang yang mudah aksesnya. Untuk sampai di lokasi tersebut setidaknya Anda perlu berkendara selama kurang lebih sekitar 1 jam lebih dengan jarak sekitar 42 kilometer dari Lembang, Bandung.

Jika Anda dari arah Subang, estimasi waktu diperlukan mencapai 2 jam untuk tiba di lokasi kemah ini. Anda bisa menggunakan maps untuk memandu di lokasi wisata bukit Pamoyanan. Patokan jalan menuju lokasi melewati Tugu Nanas di Jalan Cagak menuju ke arah bagian Timur.

Setelah Anda telah melewati SPBU Tanjungsiang, selanjutnya akan melewati Pasar Tanjungsiang, Anda perlu arahkan menuju Desa Kawungwuluk. Setibanya di Desa Kawungwuluk Anda akan menemukan papan petunjuk jalan untuk mengantarkan hingga tiba di lokasi kemah tersebut.

Kemudian Anda akan memasuki area parkir, lalu perlu berjalan kaki mendaki sekitar 30 menit terlebih dahulu. Terasa melelahkan pastinya, namun terbayar lunas setelah Anda melihat pemandangan yang disuguhkan semesta alam saat sampai di atas bukit Pamoyanan.

Spot Foto Instagenic yang Perlu Diabadikan

Hal menarik lainnya pada lokasi wisata tempat ini karena memiliki banyak spot foto super cantik dan instaworthy yang sayang jika tidak diabadikan. Memiliki latar belakang panorama alam khas Tanah Pasundan dan bisa berfoto ria disana.

Kemudian terdapat gardu pandang yang menjadi sarana pelengkap untuk menambah hasil foto terlihat lebih berkesan dan menarik. Dengan begitu bisa lebih menikmati pemandangan yang diciptakan Tuhan di tempat wisata bukit Pamoyanan.

Selain itu, juga terdapat bingkai raksasa bentuk love yang bisa menjadi pelengkap latar foto liburan kali ini. Kemegahan dari Gunung Canggah juga tidak kalah keren untuk bisa Anda jadikan tempat berfoto.

Ada juga ladang persawahan dan pemukiman warga yang bisa menjadi pilihan objek foto sebagai kenangan pernah mengunjungi tempat ini. Lewati pengalaman seru tersebut bersama keluarga maupun sahabat.

Pesona Keindahan Bukit Pamoyanan

Bukit ini diketahui memiliki ketinggian sekitar 1000 mdpl dengan panorama alam yang membuat Anda betah berlama-lama disini. Tidak heran jika lokasi tersebut menjadi objek wisata primadona di daerah Subang dengan julukannya sebagai negeri di atas awan.

Kabutnya wisata bukit Pamoyanan kerap menjadi incaran wisatawan untuk berburu foto fogwave sebagai kenangan. Fogwave itu merupakan foto long exposure, dimana mengabadikan kabut bergerak seakan-akan terlihat seperti air mengalir.

Tidak bisa dipungkiri akan pesona bukit ini yang cantik luar biasa. View dari lanskap kota Subang pada ketinggian serta jejeran perbukitan serta banyaknya pepohonan hijau yang siap memanjakan mata Anda dan menjadi pengalaman berharga.

Selain itu, lautan awan mengelilinginya memberikan sensasi luar biasa seru ketika Anda merasakan penat pada aktivitas rutin harian. Pemandangan malah hari di wisata bukit Pamoyanan juga tidak kalah cantik dengan dihiasi kerlap kerlip cahaya lampu kota menjadi suasana romatis.