Kepribadian INFP cenderung lebih sensitif terhadap lingkungan dan perasaan orang lain, menjadi salah satu alasan INFP gampang stres dan overthinking. Sering mendapatkan julukan sebagai sang idealis dan mediator, INFP sebenarnya adalah sosok pemimpi idealis yang memiliki empati dan sering terlihat misterius bagi orang lain.
Kepribadian ini merupakan sosok yang memiliki pemikiran kompleks dan kedalaman emosi, namun tidak pernah diperlihatkan atau disampaikan kepada orang terdekatnya. Hal ini juga bisa menjadi pemicu seorang INFP sangat mudah merasakan stres.
Alasan Orang yang Mempunyai Kepribadian INFP Gampang Stres
Banyak alasan mengapa kepribadian ini cenderung lebih mudah mengalami kesehatan mental seperti stres, hal ini menjadi salah satu sisi gelap dari seorang INFP. Biasanya kepribadian ini cenderung lebih mudah stres akibat sering menghadapi kritikan yang kasar, terlalu banyak menganalisis fakta dan data tertentu, terlalu mengikuti rutinitas kaku hingga berada di sekitar kelompok besar.
Secara alami, kepribadian ini memiliki sifat yang sangat sensitif, sehingga akan lebih mudah terluka ketika mendapatkan kritikan langsung. Setelah mendapatkan kritik cukup keras, yang dirasakannya cenderung merasa kesal.
Jika ingin didengarkan oleh seorang INFP, lebih baik untuk memberikan kritik dengan lembut dan penuh perhatian bahkan harus disertai dengan pujian tentang apa telah dilakukan dengan benar.
Alasan lain INFP gampang stres adalah ketika dirinya terlalu optimis namun saat dilakukan tidak sesuai dengan ekspektasinya yang tinggi. Apalagi saat dirinya sedang mengerjakan terlalu banyak tugas membuatnya kelelahan.
Saat sedang merasa lelah dan stres biasanya seorang INFP akan langsung menutup dirinya, cenderung menghindari tugas yang melelahkan tersebut.
4 Pemicu yang membuat INFP Gampang Stres
Secara umum sebenarnya ada empat hal utama akan sangat mudah memicu tingkat stres seorang INFP meningkat. Hindari keempat hal ini agar tidak membuatnya terlalu banyak pikiran dan overthinking.
1. Konflik interpersonal
Konflik interpersonal dari tempat kerja maupun kehidupan pribadi dapat menjadi penyebab rasa stres meningkat secara signifikan. Oleh sebab itu, kebanyakan kepribadian ini akan menghindari konfrontasi langsung.
Hal ini dapat menjadi pemicu karena rasa ingin menjaga hubungan baik dengan orang lain dan rasa tanggung jawab untuk menjaga perasaan orang lain agar tetap nyaman ketika berada disekitarnya.
2. Lingkungannya tidak mendukung kreativitas
Salah satu julukan dari sang mediator adalah seorang yang kreatif sekaligus imajinatif. Biasanya sangat rajin untuk mengekspresikan dirinya melalui tulisan, gambar dan bidang seni lainnya.
Alasan INFP gampang stres biasanya karena dirinya berada dalam lingkungan cukup kaku dan tidak memberikan kebebasan terhadap dirinya. Hal ini akan menyebabkan dirinya tidak merasa bahagia bahkan merasa sangat tertekan.
3. Tuntutan orang lain terhadap dirinya
Merupakan seorang sensitif terhadap perasaan orang lain membuatnya merasa tertekan karena merasa harus memenuhi semua harapan orang lain terhadap dirinya sendiri. Hal ini termasuk tekanan untuk dapat mengejar karir tertentu, mencapai kesuksesan hingga mengikuti norma sosial yang telah diterapkan walaupun tidak sesuai dengan prinsipnya.
Alasan INFP gampang stres karena dirinya selalu menekankan agar dapat menyesuaikan diri terhadap harapan-harapan orang lain. Hal ini jika terus dilakukan akan membuatnya kehilangan jati diri.
4. Kegagalan untuk mencapai target
Seperti diketahui INFP juga memiliki sebuah ambisi untuk dapat memenuhi sebuah target yang telah ditentukan. Namun, tujuan-tujuan yang dirinya targetkan biasanya sangat tinggi dan sangat idealis sehingga saat tidak mencapainya kepribadian ini akan banyak menyalahkan diri sendiri atas kegagalan tersebut.
Solusi agar INFP dapat Menghilangkan Stres
Cukup lelah menjadi seseorang yang begitu sensitif dan gampang stres tentu akan membuat Anda tidak nyaman terutama dalam menjalani rutinitas sehari-sehari. Agar dapat mengelola pikiran dan stres, berikut ini beberapa cara bisa dilakukan oleh Anda.
- Sering Me Time
‘Me Time’ sangat di butuhkan terutama saat Anda merasa lelah setelah terus menerus bersosialisasi dengan orang lain. Berikan ruang terhadap diri sendiri untuk dapat menenangkan pikiran. - Membaca Buku
Cara untuk membung perasaan negatif yang ada di dalam diri bisa dikeluarkan saat membaca buku. Apalagi sang pemimpi idealis adalah seorang imajinatif dan kreatif dan sangat suka mengeksplor ide serta menciptakan dunianya sendiri. - Berani Mengatakan ‘Tidak’
Kepribadian ini biasanya sangat sulit untuk menolak permintaan orang lain, bahkan tugas tersebut sama sekali bukan tanggung jawabnya. Tugas tersebut akan menjadi alasan INFP gampang stres karena terlalu banyak tugas yang harus dikerjakan. Coba untuk memberanikan diri mengatakan tidak, terutama pada tugas-tugas yang bukan tanggung jawabnya. - Mandi Air Panas
Berendam dengan air panas dapat merelaksasi tubuh sehingga dapat memperbaiki pikiran menjadi lebih jernih dan sehat lagi. Dengan mandir air panas, INFP akan mendapatkan kedamaian dan ketenangan sehingga dapat membantu menyeimbangkan fungsi otak lebih damai dan tenang. - Mendengarkan Musik
Sangat menyukai musik, mendengarkannya dapat menjadi salah satu solusi paling tepat untuk menghilangkan rasa stres.
Walaupun banyak sekali alasan INFP gampang stres, yang paling terpenting adalah cara Anda dalam mengatasi dan mencari solusi agar dapat mengelola pikiran agar lebih baik lagi.